Hj. Anna Gelontorkan 30 Juta GABUSWETAN 31/7/2012 ( www.humasindramayu.com ) – Bulan suci Ramadhan menjadi momentum yang tepat untuk menjalin dan mempererat silahturahmi. Adanya sholat malam secara berjamaah atau yang dikenal sebagai sholat terawih dapat menjadi sarana untuk mempererat silahturahmi. Begitu pula yang dilakukan oleh Bupati Indramayu Hj. Anna Sophanah. Momentum bulan Ramadhan dimanfaatkan dengan baik oleh orang nomor satu Indramayu tersebut dengan melakukan kunjungan kerja ke daerah sekaligus mempererat tali silahturahmi. Kunjungan kerja yang bertema Tarawih Keliling (Tarling) ini, dilakukan oleh Bupati Indramayu bersama dengan Forum Kordinasi Pimpinan Daerah. Kemarin, giliran wilayah Kecamatan Gabuswetan yang dikunjunginya. Dalam kesempatan tersebut, Bupati Indramayu memberikan bantuan senilai 30 juta rupiah rupiah guna membangun sarana ibadah. Bantuan masing-masing diberikan kepada Masjid Nurul Huda Desa Drunten Kul...
informasi indramayu